15 Januari, 2015

KUMPULAN IBADAT: ULANG TAHUN, MIDODARENI, PEMBERIAN NAMA,ARWAH, DLL

Melalui pembabtisan, semua pengikut Kristus, mendapat tiga tugas perutusan Kristus, yakni: menjadi Imam, Nabi dan Raja. Karena itu semua umat Katolik berkewajiban untuk melaksanakan tugas-tugas pelayanan yang berhubungan dengan pengudusan, seperti memimpin ibadat sabda, menyampaikan persembahan, dll, yang menjadi tugas khas seorang imam. Demikian juga tugas-tugas kenabian dan raja, seperti membawakan khotbah, memberikan kesaksian hidup, menjadi ketua Kring, Ketua DPP, dll. Semua menjadi tugas semua umat Kristiani yang diterima pada saat pembabtisan. 
Ketiga perutusan Kristus ini, dalam kehidupan sehari-hari berkaitan sangat erat. Ketua Kring biasanya hampir pasti selalu diminta untuk mempin ibadat di Kring sekaligus renungan. Ketua Kring biasanya orang yang 'terpilih' dari warga Kring dan telah menunjukkan dedikasinya dalam hal ini. Karena itu pasti akan 'tidak sulit' melaksanakan tugas-tugas itu. 

Namun kenyataan yang kita jumpai dalam hubungan dengan 'ibadat sabda' tidak hanya ketua Kring yang bertugas untuk memimpin. Warga Kring akan secara bergantian memimpin ibadat. Hal ini sangatlah baik. Selain untuk kaderisasi pemimpin, alasan praktis yang tidak bisa ditinggal adalah ada banyak ibadat dk Kring karena itu tidak mungkin bisa dihandle seluruhnya oleh ketua Kring. 

Berhubungan dengan itu, kesulitan yang sering dihadapi adalah panduan. Ada banyak panduan yang disediakan penerbit-penerbit Katolik, seperti Kanisius, Obor, Dioma, Nusa Indah, dll. Namun kadang tidak semua orang bisa mendapatkan dan sesuai dengan kebutuhan. Berikut ini saya bagikan panduan ibadat yang saya buat dan saya pakai sesuai dengan kebutuhan di Kring di mana saya tinggal. Yang membutuhkan silahkan mendownload link KUMPULAN IBADAT

Bagi Bapak/Ibu/saudara/Saudari seiman yang membutuhkan silahkan mendownload di Lingk itu. trimakasih. Semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar